Toni Berharap Juve Pilih Klopp atau Guardiola sebagai Pelatih

[ad_1]

ROMA – Legenda Timnas Italia, Luca Toni, ikut memberikan komentar mengenai siapa pelatih anyar Juventus untuk menggantikan peran Massimilano Allegri. Toni berharap manajemen Juve memilih salah satu di antara Jurgen Klopp atau Josep Guardiola sebagai pelatih anyar mereka.

Sebagaimana diketahui, sebuah kabar mengejutkan dibuat Allegri soal masa depannya bersama Juve. Ya, Allegri memutuskan untuk berpisah dengan Juve terhitung mulai pada musim panas 2019. Padahal, Allegri sendiri masih memiliki kontrak untuk dua tahun ke depan bersama Juve.

Jurgen Klopp

Hengkangnya Allegri sebagai juru taktik membuat manajemen Juve kini mulai dikait-kaitkan dengan sejumlah nama. Beberapa sosok yang masuk dalam kandidat pelatih anyar Juve semisal Simone Inzaghi, Maurizio Sarri, Antonio Conte, Jurgen Klopp, hingga Mauricio Pochettino.

Baca Juga: Juventus Akan Tunggu Sarri Setelah Final Liga Eropa

Toni pun nampaknya tidak ingin ketinggalan untuk memberikan pendapat soal siapa sosok yang tepat menangani Juve sepeninggal Allegri. Toni yakin Juve bakal semakin sukses andaikan memilih salah satu dari Klopp atau Guardiola sebagai juru taktik mereka.

Pep Guardiola

“Saya tentu saja mengharapkan adanya nama besar. Sebab, pelatih hebat yang telah menjadi juara (Allegri) pergi. Sungguh sulit mencari sosok yang telah menjadi juara melebihi dia,” ucap Toni, seperti dikutip dari Calciomercato, Minggu (26/5/2019).

“Dalam beberapa waktu belakangan memang sangat banyak nama mencuat (sebagai kandidat pelatih anyar Juve). Akan tetapi kami akan mencermati, siapa yang klub akan pilih,” tuntas penyerang yang berhasil membawa Timnas Italia menjuarai Piala Dunia 2006 itu.

(mrh)

[ad_2]